News Info

Saturday, October 4, 2014

Merakit PC High-End , Mid-End, dan Low-End

MERAKIT PC BUKAN HAL YANG MUDAH

Pasti masing masing pribadi kita sering bingung bagaimana cara merakit PC yang kelas High , bahkan Mid and Low jadi pikiran yang bisa menguras beberapa persen waktu kita . 

Langsung saja merakit PC pada dasarnya terbatas oleh beberapa faktor
1. Budget / Biaya
2. Kemampuan memilih
3. Waktu yang kurang tepat 
4. Kurangnya Info tempat seller
5. Terburu-buru memilih

Langsung saja 
Merakit PC High end pada dasarnya tergantung kemauan kita.
dari atas ke bawah hehehe 

1. Motherboard
Perhatikan pemilihan Motherboard. karena ini adalah papan meletakkan hardware lainnya. 
pilihlah yang sesuai socket processor DAN budget seoptimal mungkin. maksudnya se-optimal mungkin ? sesuai budget kita dan sesuai kebutuhan kita.
jika menggunakan PC untuk Gaming dan Render2 , lebih baik beli yang standart alias tidak mahal mahal yang penting sesuai socket processor,
jika menggunakan PC untuk Overclocking , lebih baik membeli yang khusus OC . 
P : loh pakai yang standart kan juga bisa mas ?? 
J : Siapa bilang tidak bisa ? bisa bisa saja kok tapi tanggung resiko nya untuk jangka kedepannya



2. Processor
hal utama dalam membangun PC HML-End ( High , Mid, dan Low ) adalah processor.
- High-End  pilihlah sesuai budget dan kebutuhan anda
jika untuk Gaming cobalah untuk memilih processor berInti 4 / Quad Core atau Lebih ( supaya lebih lancar dalam melibas game game sekarang ) 
P : loh pakai dual / triple core kan bisa juga mas !
J : Bisa memang tetapi tidak maksimal pada Gaming / Renderingnya ( Lag )

- Mid-End pilihlah processor berInti 2 / Dual Core atau lebih
- Low-End Cukup Single Core atau lebih

3. Ram
Hal kedua dalam membangung PC HML-End ( High , Mid, dan Low )
- DDR 
pastikan DDR Ram dan DDR Motherboard sama ( supaya bisa masuk Ram ke Slot nya )
misal : DDR 3 dengan DDR 3 , dst.

- PC nya
pastikan rekomendasi saya , samakan PC Ram anda
misal : PC 10600 ( 1333Ghz ) dengan PC 10600 ( 1333Ghz )
P : Beda Pc apa bisa ? dan pengaruhnya apa?
J : Beda PC tetapi harus sama DDR nya 
misal : DDR3 PC 12800 dengan DDR3 PC 10600 ini bisa dilakukan tetapi ada konsekuensinya
kemampuan RAM DDR3 PC 12800 akan turun ke 10600 menyesuaikan Ram yang kecil. 
jadi enggk mungkin jika yang kecil mengikuti yang besar. 
jadi pemakaian Ram kurang Optimal percuma kita beli 12800 .

- Channel nya
Pastikan Ram anda Dual Channel, kenapa dual channel ? intinya aja . ya karena dual lebih baik dari pada single kan lebih banyak lebih baik hahaaha..


4.PSU
itu merupakan jantung PC anda, yang mengalirkan daya listrik ke seluruh hardware anda. Jika tidak serius memilihnya. jangan harap PC anda awet deh ,,
PSU banyak dijual bahkan diobral dengan bawaan casing .
Tapi ingat PSU yg bonus / bawaan casing blm tentu baik, karena banyak PSU bertuliskan 450w
tetapi kenyataan hanya mampu menangani hingga 210w.

Ciri PSU abal abal :
1. Ringan ( karena komponen didalamnya sendiri sangat sedikit )
2. Murah ( tentu jika harga untuk ukuran 400w adalah 150-300 bisa dipastikan tidak asli )
dan masih banyak lagi silahkan google saja.

Carilah PSU yang Pure / True Power lah ( 80+ )
maksud ( 80+ ) adalah menghasilkan daya lebih dari 80% daya asli.
contoh : Jika PSU anda 450w ( 80 + )
maka 80% dari 450w adalah 360w ( 360w adalah minimal PSU itu mengeluarkan daya )
terus sisanya kurang lebih 20% kemana ?? Sisanya akan terbuang menjadi panas di PSU nya :)

Jadi semakin sedikit panas yang dibuang semakin baik PSU itu.

Ciri PSU Pure
1. Berat : jelas komponen didalamnya banyak sehingga bisa dipastikan cukup kuat menopang daya sesuai yang tertera di Box
2. Agak mahal : sudah pasti untuk ukuran PSU 400w adalah 450
merk terkenal di sarankan . kenapa ? karena sudah terpercaya kualitasnya
seperti FSP,Corsair, dll ( silahkan google )





5. Vga
ini merupakan Mata di komputer kita. ini sangat membantu jika anda ingin bermain Game berat / render 3D .
  1.carilah Vga keluaran terbaru mendukung directx 11 / 12
  2.carilah teknologi terbaru pada VGA anda ( architecture nya ) 
  3.lihatlah Bit dalam fiturnya ( untuk gaming minimal 128bit , rekomendasi kalau bisa 256bit )
  4.lihat DDR dalam Vga ( minimal DDR3 , rekomendasi kalau bisa DDR5 )
  5.carilah Floops , shader , bandwitch , texture dan pixel filter yang banyak.
  6.carilah kecepatan Vga nya ( Gpu Clock nya )

contoh gambar Vga saya ( meski jadul hehe )
Yang kotak merah wajib dipertimbangkan untuk Vga AMD dan nVidia seperti rekomendasi diatas,    ( yang hijau Hanya untuk nVidia saja )

6. HDD / SSD.
HDD disarankan SATA jangan ATA
untuk gaming / yang suka film2 dan lagu standart ukuran 500gb / lebih
carilah HDD yang ber RPM 7200 / lebih.
Rpm adalah putaran nya semakin cepat semakin baik HDD membaca data dan menulis data.
SSD ( tidak wajib )
bagi sebagian orang perlu kecepatan yang lebih maka SSD solusinya . karena SSD bisa 2x lebih cepat dalam membaca dan menulis suatu data . tetapi setiap ada kelebihan juga ada kelemahan yaitu Mahal hehehe..
Untuk SSD ukuran 500gb saja sudah setara dengan HDD 1 tera / 1000gb bahkan lebih..

perbedaan HDD dan SSD
1. Harga HDD lebih murah
2. performa SSD lebih cepat
3. SSD menggunakan hardware CHIP tetapi HDD masih Piringan bulat.


pilihlah sesuai kebutuhan dan budget .



6. Casing
Pilihlah sesuai kebutuhan , tidak wajib casing itu yang baik / yang terbaru seperti sekarang ini.
carilah casing yang terbuat dari bahan selain BESI , karena bisa kesetrum ntar sepertu casing saya.
casing jadul biasanya terbuat dari besi. hehehe
kegunaan casing jelas untuk meletakkan Hardware lainnya tetapi yang terpenting juga adalah untuk pengaturan kabel anda :) berikut contoh casing yang pengaturan kabel lumayan dan buruk


bedakan ?? jadi pilihlah sesuai kemampuan saja sih 

7. Cooler 
wah tentu cooler menjadi salah satu tambahan jika budget anda cukup ( pastikan PSU diatas 500w jika ingin menggunakan Cooler )
sebenarnya cooler stok / bawaan sudah baik ( cooler tambahan bila ingin Overclocking saja ) 






ITULAH BEBERAPA tips dan trik jika ingin membangun PC HML-End
semua kembali ke keputusan masing masing . 





salam 

admin AMD-nat


 


No comments:

Post a Comment

Designed By AMD-NAT